KOMUNIKASI JUJUR, KOMUNIKASI SANDIWARA

DJAJENDRA“Karakter komunikasi yang baik adalah bersikap etis, terbuka, tegas, jelas, dapat diterima oleh akal sehat, berbagi informasi, menerima umpan balik, dan memberikan solusi. Karakter komunikasi yang buruk adalah tidak jujur, tidak masuk akal, dan penuh sandiwara.”~Djajendra

Komunikasi merupakan cara untuk terhubung, mengekspresikan jati diri, menyampaikan pesan, dan menerima pesan. Orang bijak berkomunikasi dengan memahami realitas dirinya dan orang lain. Dalam hal ini, dia selalu menyiapkan perilaku yang tepat, pengetahuan yang benar, keterampilan yang andal, sikap yang tegas dan pasti, cerdas sejarah atau masa lalu, dan beretika.

Sebuah komunikasi bisa merupakan sesuatu yang jujur, atau juga sesuatu yang penuh kebohongan, penuh sandiwara. Sangat tergantung oleh kepentingan.

Kepentingan tidak baik suka menciptakan skenario; berkomunikasi dengan penuh sandiwara; merasa menguasai permainan, untuk mencapai tujuan akhir seperti yang diinginkan. Dalam realitas seperti ini, komunikator yang penuh sandiwara selalu beradaptasi seperti bunglon, sehingga orang-orang awam tidak mampu menyadari rencana dan niat sebenarnya.

Komunikasi merupakan alat untuk mengekspresikan jati diri atau citra diri. Ketika seseorang yang sangat dipercaya sadar bahwa orang-orang sudah mengetahui sandiwaranya, sehingga jati diri asli terbongkar, dia akan berupaya untuk bersandiwara lagi agar citra diri yang dia bangun tetap terlihat benar. Dia pun akan mengumpulkan informasi untuk menguatkan sandiwaranya, melibatkan isu-isu yang membuat orang-orang kembali percaya padanya. Dia akan tunduk pada realitas dan situasi; mengekspresikan perasaan tidak mampu; tidak kompeten; tidak berharga; penolakan; atau ditinggalkan oleh orang lain. Di mana, semua ini bertujuan agar orang-orang kembali percaya pada kebenaran jati dirinya, walau dia sesungguhnya sedang bersandiwara lagi.

Seseorang yang sangat mengetahui dirinya, tetapi orang lain tidak tahu banyak tentang dirinya, adalah orang yang sedang berkomunikasi dengan menutup diri. Biasanya, orang-orang seperti ini tidak terlalu terbuka atau sedikit berbicara, sehingga dirinya tertutup dan tidak akan memberikan akses kepada orang lain untuk memahami dirinya yang sebenarnya.

Kadang-kadang, ada juga orang-orang yang tidak sadar atau tidak memahami bahwa karakter komunikasinya tidak disukai, tidak dihormati orang banyak.  Tetapi, dia tetap saja berkomunikasi dengan caranya, sehingga menjadi musuh orang banyak.

Komunikasi yang baik membutuhkan integritas diri yang tinggi. Dengan integritas yang baik, mampu terhubung secara terbuka, tertarik untuk saling memahami dan mengenal. Orang-orang yang terbuka dan saling mengenal satu sama lain, akan menjadi lebih produktif komunikasinya, lebih kooperatif, lebih melayani, lebih berempati, lebih etis, dan lebih mampu bekerja bersama-sama, untuk mewujudkan misi dan visi yang baik.

Keterbukaan dan kejujuran menghilangkan sandiwara komunikasi. Jadi, proses komunikasi untuk mengambil informasi dan memberi informasi akan terjadi di wilayah integritas, dan semua orang mampu berinteraksi dengan etis dan penuh kejujuran.

Semakin jujur dan terbuka karakter komunikasi seseorang; semakin mampu dia berada di ruang terang, di wilayah integritas, dan memberikan umpan balik dengan akuntabilitas. Dia juga semakin mampu memberi dan menerima komunikasi dengan cerdas, berbagi, serta membangun hubungan komunikasi yang terbuka dan dipercaya.

Untuk training hubungi www.djajendra-motivator.com


Posted

in

, , ,

by

Discover more from MOTIVASI DJAJENDRA

Subscribe now to keep reading and get access to the full archive.

Continue reading