Untuk Meraih Sukses Anda Harus Berani Melalui Kerikil-Kerikil Tajam Perubahan

“Untuk Sukses Anda Harus Berani Melalui Kerikil-Kerikil Tajam Perubahan, Menuju Kepada Kebiasaan Baru Untuk Hidup Sukses.”-Djajendra

Dalam banyak cerita kehidupan, seringkali seseorang mengalami perubahan besar ke arah lebih positif dalam hidupnya, setelah dia berhasil menaklukkan semua maut dan penderitaan diri. Sebuah perubahan diri tidak terjadi spontan, tetapi melalui sebuah pergolakan batin akibat penderitaan hidup yang terus – menerus. Mungkin saja, bila segala hal dalam hidup ini didapatkan secara gampang dan semuanya terasa mudah untuk diraih, maka orang – orang akan hidup dalam jebakan zona nyaman di sepanjang hidupnya, dan mereka belum tentu bisa menghasilkan sesuatu yang luar biasa bagi peradaban kehidupan manusia. Sebab, ketika dalam hidup Anda sudah tidak ada tantangan untuk ditaklukkan, maka Anda akan menjadi pribadi yang hidup tanpa memiliki niat dan harapan. Anda akan malas untuk berbuat sesuatu yang lebih hebat dan lebih besar, di luar zona nyaman yang sedang Anda huni saat ini. Pastinya, karena segala hal tercukupi, maka Anda akan malas untuk berpikir yang aneh – aneh. Dan, saat Anda sudah malas berpikir yang aneh – aneh, maka potensi kreatifitas diri Anda akan mati secara perlahan – lahan, dan akhirnya Anda akan menjadi pribadi yang tidak kreatif. Lantas apakah Anda harus menderita dulu agar bisa melakukan perubahan besar – besaran dalam hidup Anda, seperti dalam kisah orang-orang sukses yang sering tertulis di buku. Di mana, setelah melewati penderitaan barulah mereka mampu bertindak dengan prinsip – prinsip hidup yang luar biasa bijak.
Saya berpendapat bahwa tidaklah seseorang harus menderita dulu baru bisa menjadi lebih bijak. Sebab, ada banyak cara untuk menjadi pribadi yang siap dengan perubahan, serta siap untuk hidup dalam format hidup yang lebih bijak, dengan memahami makna hidup secara sempurna. Memang ada banyak kisah yang menceritakan bahwa sebuah perubahan besar dalam diri seseorang itu terjadi oleh penderitaan dan kekurangan. Di mana, penderitaan itu bisa berasal dari berbagai kemungkinan dari semua aspek kehidupan yang dialami oleh seseorang tersebut, yang mungkin merupakan pengalaman derita yang unik dan bersifat pribadi. Tetapi, saya melihat bahwa alasan orang berubah adalah adanya niat dan tekad untuk berubah. Sehingga, semangat, rasa percaya diri, keyakinan, dan motivasi menciptakan dorongan pada jiwa, raga, dan pikiran, untuk berubah menjadi pribadi yang lebih sukses dan lebih berharga di dalam hidupnya.
Alasan orang berubah adalah tekad dan semangat yang tinggi, untuk berada dalam sebuah kehidupan yang seperti diinginkannya. Ketika seseorang sudah bisa menaklukkan sikap ragu dan sifat malasnya, maka dia dengan mudah bisa masuk ke dalam dunia baru yang diinginkannya. Tetapi, ketika seseorang masih kejar – kejaran dengan situasi dan kondisi kehidupan sehari-hari tanpa tujuan yang jelas, maka sikap optimisme akan tetap redup di dalam jiwa terdalamnya. Sikap optimisme yang redup akan mematikan logika dan akal sehat, untuk bisa bangkit dari keadaan yang serba kekurangan, dan selalu menutup arah menuju perubahan kepada kehidupan yang lebih baik.
Dalam realitas hidup, ada banyak orang yang secara turun – temurun hidup serba kekurangan, dan tidak berani berpikir lebih untuk hari esok yang lebih baik. Mereka semua terperangkap dalam zona kenyamanan yang serba kekurangan dan serba penderitaan. Sikap optimisme di dalam diri mereka sudah lama mati dan terbungkam, sebab tuntutan hidup membuat mereka hanya mau berpikir sebatas isi perut. Mereka menjadi terpinggirkan dari kehidupan yang wajar, dan semua ini terus berlanjut oleh lingkungan hidup mereka yang telah menjebak mereka untuk hidup merasa cukup dalam kekurangan. Perubahan baru akan terjadi, ketika mereka berani memberontak dari kultur dan sistem lingkungan hidup, yang telah menjebak mereka dalam zona kenyamanan dan kemapanan hidup.
Perubahan adalah milik dari orang – orang pemberani yang tidak takut kehilangan apa pun dari hidupnya, dan berani berkorban demi sesuatu yang lebih baik untuk hari esok. Mereka memiliki rasa keberanian dan kepercayaan diri yang tinggi, untuk menjangkau hal – hal yang tidak dipikirkan oleh banyak orang.Dan, mereka selalu menjadi pemenang sejati di dalam hidupnya.

Untuk seminar/training hubungi www.djajendra-motivator.com